Sebuah goresan pena di kenangan dunia maya yang penuh dengan sinyal gelombang elektromagnetik.
Aku pernah bertanya pada rumput teki, entah sebab apa dia diam seribu bahasa. Aku pun bertanya pada penciptanya, aku kini yang diam seribu bahasa.
Nanda - penuh canda dan tawa pada dunia yang fana ini. Mahasiswi #Bahasa. Apa loh! :P

Beliebte Beiträge

Selasa, 02 Maret 2021

Daftar Kampus Program Studi Bahasa dan Kebudayaan Korea di Indonesia

Korea kini sedang menjadi negara primadona di kalangan anak muda berkat korean wave nya. Tak ayal, banyak anak muda terjun dan mendalami studi tentang Korea sehingga dapat mengerti lebih jauh tentang Korea dari pelbagai aspek. Berikut bagi teman-teman yang membutuhkan sumber informasi mengenai universitas mana saja yang mengadakan kuliah Korea. Untuk saat ini, semua Prodi Korea masih terpusat di pulau jawa saja, berharap kedepannya universitas lain di luar pulau jawa dapat membuka kelas Korea. Pastinya setiap universitas juga melihat kesempatan dengan menimbang-nimbang faktor-faktor guna membuka kelas Korea ataupun bahasa lainnya. Berikut daftarnya:


PROGRAM SARJANA

DKI Jakarta

1. Universitas Nasional. S1 Bahasa Korea (Tertua di Indonesia, sejak tahun 1987)

2. Akademi Bahasa Asing Nasional Jakarta. D3 Bahasa Korea (Sejak tahun 1995)


Jawa Barat

1. Universitas Indonesia. S1 Bahasa dan Kebudayaan Korea

2. Universitas Pendidikan Indonesia. S1 Pendidikan Bahasa Korea


DIY Yogyakarta

1. Universitas Gadjah Mada. S1 Bahasa dan Kebudayaan Korea dan D3 Bahasa Korea


Sehingga total ada 3 PTN dan 2 PTS dengan diantaranya ada jenjang D3. Sekiranya ada info tambahan, bisa mention diri ini. Sekarang aku studi di Bahasa dan Sastra Jerman di STBA YAPARI ABA.




0

0 comments:

Posting Komentar

Kursus Bahasa Jerman